Sabtu, 17 November 2012

Koruptor


 Tikus-Tikus Negara
Korupsi merupakan perilaku pejabat, politisi atau pegawai negeri secara tidak legal memperkaya diri atau mereka yang dekat dengannya dengan menyalahgunakan kekuasaan publik yang dipercayakan kepada mereka. Lalu apa yang menyebabkan korupsi ini bisa menjamur? Karena, program-program dan managemen keuangan tidak diketahui oleh masyarakat, maka berpotensi terjadi korupsi politik, yaitu penyalahgunaan  jabatan publik untuk keuntungan pribadi atau kelompok. Korupsi ini bisa terjadi pada semua tingkatan pemerintahan dari tingkat daerah sampai pusat. Selanjutnya korupsi akan membawa akibatyang lebih luas, yaitu krisis diberbagai bidang kehidupan seperti politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan dan keamanan.Koruptor juga membuat pembangunan terbengkalai, menjadikan rakyat bersikap askeptis ( acuh tak acuh), dan membuat mereka pesimis akan hidup yang mereka jalani.
Jika Aku Menjadi Ketua KPK?
Saya akan memberantas korupsi secara preventif sampai dengan represif. Saya akan memperbaiki struktur KPK yang independen. Saya akan menegakkan gerakan anti KKN secara objektif. Saya akan berusaha menciptakan brush pemerintahan yang bersih. Saya akan memperhatikan situasi pemerintahan secara seksama dan langsung terjun untuk memberantas korupsi. Mengupayakan terciptanya pemerataan keadilan. Saya akan menguap semua kasus korupsi secara transparan, karena rakyat termasuk elemen penting suatu negara jadi,pengungkapan ini adalah laporan pertanggung jawaban saya kepada public.

0 komentar:

Posting Komentar